Pages

Jumat, 15 Agustus 2014

pantai rancabuaya-garut


ranca buaya

Semua orang setuju bahwa pantai merupakan tempat yang tepat untuk dijadikan sebagai tempat wisata favorit karena di sini banyak sekali disajikan panorama alam yang begitu indah serta menakjubkan dan juga udara sejuk yang menyegarkan sehingga ketika orang berkunjung ke pantai untuk berlibur dan menghilangkan rasa penat mereka karena lelah dengan rutinitas sehari-hari dapat merasakan relaksasi yang menyenagkan dan menyegarkan ketika mereka berada di pantai. Seperti hal nya dengan Pantai Ranca Buaya, pantai yang terletak di sebelah Kabupaten GarutJawa Barat dan belokasi di kecamatan Caringin ini menyajikan pemandangan serta panorama alam laut pantai yang begitu cantik dan menarik sehingga dijamin para wisatawan yang berkunjung ke pantai ini akan dapat menghabiskan waktu liburan mereka dengan sangat menyenagkan.
ranca buaya
pantai ranca buaya
Pantai Ranca Buaya ini adalah salah satu objek wisata alam pantai yang memiliki luas sebesar 10 ha dengan luas kawasan keseluruhan sebesar 1.524 ha, dan dari area tersebut yang telah dimanfaatkan untuk pembangunan fasilitas wisata sebesar kurang lebih 2 ha. Kegiatan wisata yang dapat dilakukan oleh para pengunjung di pantai ini  adalah hiking, trekking dan sightseeing. Deburan ombak, batu karang yang terhampar luas, serta pemandangan dari bukit yang menakjubkan menjadikan sensasi tersendiri bagi siapa pun yang datang ke Pantai Ranca Buaya ini. Pengunjung  yang datang ke pantai ini juga bisa menikmati pemandangan indah dari atas tebing. Di atas tebing ini terhampar rumut hijau yang bersih yang nyaman untuk diduduki sambil melepas pandangan luas ke arah Pantai Ranca Buaya ini.
Pantai Ranca Buaya pada dasarnya memiliki potensi yang sangat luar biasa untuk dijadikan tujuan wisata, namun Pantai Ranca Buaya ini memang kurang mendapatkan promosi sehingga kurang begitu dikenal oleh kalangan masyarakat. Tempat Wisata Pantai Rancabuaya terletak di Daerah Garut Selatan.Pantai ini memiliki batu-batu karang besar dan langsung berbatasan dengan Samudera Hindia sehingga memiliki ombak laut yang amat sangat besar. Jarak kawasan Rancabuaya dari Ibu kota Bandung adalah 167 km, jarak dari Garut Kota adalah 105 km, dan jarak dari Kecamatan Caringin adalah 30 km sedangkan tranportasi yang dapat digunakan untuk menuju ke pantai ini adalah dengan menggunakan minibus. Pantai ini memiliki terumbu karang yang cukup besar, bahkan di pantai ini terdapat tebing yang cukup besar.
Hal inilah yang membuat pantai ini berbeda dari pantai yang lainnya, berbatasan langsung dengan samudra hindia dan memiliki karakter ombak yang besar, rata-rata tinggi gelombang kurang lebih 1 meter  dan material dasar laut berupa pasir halus, batu karang, dan pasir kasar termasuk daerah sepanjang garis pantai. Kemiringan laut landai, serta ditumbuhi rumput laut dan ganggang hijau sebagai flora laut dominan. Sedangkan fauna laut dominannya adalah ikan tuna dan ikan karang . Selain itu hal lain yang membuat pantai ini dapat terlihat istimewa adalah air terjun atau curug yang menghadap ke pantai, pemandangan yang luar biasa. Pengunjung juga bisa melihat ikan kecil yang berada di sela-sela karang yang terbawa arus.
Nah bagi anda yang ingin berwisata ke pantai untuk menghabiskan waktu liburan anda, Pantai Ranca Buaya ini dapat menjadi pilihan tempat anda untuk berwisata bersama keluarga anda. Hamparan lautnya yang luas dan lokasi nya yang belum banyak terjamah oleh tangan manusia membuat liburan anda bersama keluarga anda akan tersa lebih nyaman dan menyenangkan.

pantai pangumbahan- sukabumi

Pantai Pangumbahan 

Pantai Pangumbahan Ujung Genteng terletak di 70 km selatan sukabumi atau 5 km arah barat dari pantai ujung genteng. Di pantai ini terdapat konservasi dan penangkaran penyu, di kelolah oleh pemda setempat. Pengunjung bisa menyaksikan lebih dekat mengenai proses bertelurnya penyu di pantai pangumbahan ujung genteng. Pinggiran pantai ini masih di tumbuhi oleh pohon-pohon rindang dan subur, membuat udara menjadi lebih sejuk dan merupakan salah satu syarat ekosistem untuk tempat bertelur penyu-penyu. Kapan waktu yang tepat untuk menyaksikan moment penyu bertelur di pantai ini? Datanglah menjelang atau di antara bulan agustus hingga bulan maret. Karena bulan – bulan inilah penyu akan bertelur. Setiap malam pantai akan di datango oleh belasan induk penyu yang akan bertelur. Tips untuk wisatawan yang ingin menyaksikan proses ini secara langsung sebaiknya menyiapkan perlengkapan tambahan untuk kegiatan malam hari, botol minum dan beberapa makanan kecil serta jaket untuk menahan angin laut. Karena selama di lokasi anda tidak akan menemukan toko atau warung yang buka pada hampir tengah malam, selain itu anda juga harus menunggu lumayan lama untuk menyaksikan proses penyu bertelur, perlu waktu hingga 2-3 jam untuk mengamati dan menyaksikan induk penyu bertelur dan kembali ke lepas pantai. Penyu betina yang bertelur bisa mencapai 80-200 butir dan itupun dimulai dari usia 20 hingga 100 tahun.
Pusat penangkarang penyu telah membangun  6  pos pengamatan yang disiapkan bagi para pengunjung.  Masing-masing pos  akan menampung sejumlah kumpulan pengunjung, tentu dibatasi jumlahnya agar tidak terlalu padat dan ramai sehingga mengganggu proses bertelurnya Penyu.
Pantai pangumbahan akan ramai menjelang pukul 17.00, banyak petugas datang dengan keranjang tungkik, menyaksikan secara langsung penyu-penyu kecil ( tungkik ) yang dilepas di laut, menjadi pemandangan dan pengalaman yang tidak akan terlupakan.
Sekedar informasi bagi anda yang ingin menginap, anda bisa menemukan banyak penginapan di sekitar pantai, alternatif lainnya adalah mendirikan tenda dan berkemah di pinggir pantai. Anda tidak perlu takut akan biaya yang membengkak, karena pantai pangumbahan, ujung genteng merupakan salah satu wisata berkelas dengan biaya yang terjangkau.
Pantai pangumbahan indah-62111
Pantai pangumbahan indah-62111
Pesona Pantai Pangumbahan dan Proses Penyu Bertelur-3g
Pesona Pantai Pangumbahan dan Proses Penyu Bertelur-3g
Kawasan Pesisir Pantai Pangumbahan Menjadi Obyek Wisata Penyu-556829909
Kawasan Pesisir Pantai Pangumbahan Menjadi Obyek Wisata Penyu-556829909
Pantai Pangumbahan, Tempat Penangkaran Penyu Hijau-8923
Pantai Pangumbahan, Tempat Penangkaran Penyu Hijau-8923

pantai ujung genteng-sukabumi

Jika Pulau Bali memiliki Tanah Lot yang wajib dikunjungi sebagai tujuan liburan baik untukwisatawan dalam negeri maupun luar negeri, maka Pulau Jawa memiliki Pantai Ujung Genteng yang menyimpan keindahan tersembunyi. Mengapa disebut dengan keindahan tersembunyi? Karenapantai yang satu ini merupakan salah satu pantai yang indah namun berada di tempat yang terpencil dengan aksessibilitas yang masih terbatas.

Kegiatan Wisata di Pantai Ujung Genteng

Pantai Ujung Genteng berada di Desa Gunung Batu, Kecamatan Ciracap, Kabupaten Sukabumi atau sekitar 220 kilometer dari ibukota Jakarta atau 230 km dari kota Bandung. Keunikan dari pantai ini adalah sebagai salah satu Pantai Selatan di Pulau Jawa yang seringkali ditakuti lantaran ombaknya yang besar dan membahayakan. Adapun atraksi utama di pantai ini adalah:
  • Berselancar.Pantai Ujung Genteng ini dinilai memiliki ombak besar namun aman bagi pengunjung yang ingin  berselancar ke sana. Bahkan, banyak wisatawan asing yang menjajal olahraga berselancar di atas Ombak Tujuh, sebuah tempat favorit untuk berselancar bagi wisatawan mancanegara.
  • Memancing. Para pengunjung yang gemar memancing, berada di Pantai Ujung Genteng akan sangat menyenangkan dan menantang karena ikannya beragam dan banyak, sehingga merupakan pancingan tersendiri bagi para pemancing.
  • Menyaksikan penyu. Berada di pantai yang acapkali disebut dengan Tanah Lot-nya Pulau Jawa ini dipenuhi dengan penyu hijau. Cobalah ke wilayah Pangumbahan, anda akan melihat langsung fauna tersebut bertelur dan naik ke darat.

Akses ke Pantai Ujung Genteng

curug cikaso ujung gentengUntuk dapat menuju Pantai Ujung Genteng bisa dibilang cukup jauh dan melelahkan. Dibutuhkan waktu  7 hingga 12 jam untuk tiba di tujuan. Jika menggunakan jalur darat, anda dapat menuju daerah terdekat misalnya Jakarta untuk selanjutnya menuju Ciawi – Cicurug – Cibadak – Pelabuhan Ratu.- CIkembar – Jampang kulon – Surade hingga akhirnya sampai di pantai tujuan dengan waktu tempuh sekitar 7 jam.
Sementara jika anda merupakan seorang backpacker, waktu tempuh menuju pantai tersebut bisa mencapai 12 jam dikarenakan waktu transit untuk setiap daerah yang cukup lama.
Di Pantai Ujung Genteng, anda juga dapat menyaksikan proses pembuatan gula kelapa oleh petani lokal, atau sekedar merendam diri dan relaksasi di Cibuaya. Waktu dan tenaga yang anda habiskan menuju pantai ini akan terbayar. Dan ada juga air terjun di dekat pantainya, Curug Cikaso namanya. So, tunggu apalagi?

pantai ciantir-banten

Pantai Ciantir Sawarna kecamatan Bayah Kabupaten Lebak, merupakan pantai yang sanagt indah dan menarik, dengan jarak kurang lebih 150Km dari pusat KotaRangkasbitung menawarkan pesona alam pantai yang menajubkan dengan obak yang spektakuler sangat cocok bagi anda yang menyenangi olahraga selancar, dan telah menjadi surge baru bagi peselancar dari Australia, Korea, Jepang. Selain keindahan pantai, Sawarna terkenal dengan Goa-goanya, salah satunya Goa Lalay atau Goa Kelelawar dan didalam Goa dapat disaksikanberbagai kehidupan satwa dan jernihnya air yang mengalir menyusuri goa. Pantai Sawarna dapat di tempuh melalui jalur Serang – Pandeglang – Malingping – Bayah – Sawarna, Rangkasbitung – Ciileles – Gunung Kancana – Malingping – Bayah – Sawarna, Pelabuhan Ratu – Ciabareno – Bayah atau Pelabuhan Rau – Cikuray – Cibeber – Bayah


pantai tanjung layar- banten

Tanjung Layar adalah sebuah tanjung di kecamatan Bayah, Lebak,Provinsi Banten. Di masa Hindia Belanda, tanjung ini namanya Java's Eerste Punt atau "ujung pertama pulau Jawa", maksudnya bila orang berlayar datang dari barat.
Dulu kawasan sekitarnya adalah perkebunan kelapa Sawarna, yang didirikan di masa Hindia Belanda, kemudian setelah Indonesia merdeka, dikelola oleh Perhutani setempat. Kemudian pemerintah daerah mengambil alih kawasan ini sebagai kawasan wisata.

Pariwisata

Di samping pantai, daerah yang dikenal sebagai "daerah seribu gua" ini memang memiliki ribuan gua yang terbentuk karena batuan kapur di pegunungan yang membentang dari Pelabuhanratu sampai Bayah danMalingping.
Dekat Tanjung Layar terdapat pantai Ciantir, di mana terdapat bongkahan karang yang berdiri menjulang dengan tegak berbentuk layar, yang menyebabkan nama yang diberi kepada tempat ini. Bongkahan karang ini dikelilingi gugus karang yang melindungi kawasan yang menjulang ini dari hempasan ombak.
Pantai Ciantir adalah tempat peselancar yang umumnya datang dari luar negeri. Mereka biasanya datang di musim ombak besar.

pantai sayang heulang-garut

Pantai selalu menjadi pilihan tempat wisata favorit bagi setiap orang. Ya, pantai yang dikenal dengan hamparan laut serta pasir yang luas dan menawarkan panorama pemandangan yang indah ini memang memiliki daya tarik tersendiri bagi para pengunjungnya, pasal nya pantai dapat memberikan rasa nyaman, asri dan juga relax bagi para pengunjungnya karena keindahan alami yang disajikan oleh pantai begitu menakjubkan dan Pantai Sayang Heluang adalah salah satu nya.  Pantai yang satu ini memiliki panorama keindahan alam laut yang begitu indah dan juga menakjubkan.
Pantai Sayang Heulang adalah salahsatu objek wisata di garut  yang terletak di Desa Mancagahar, Kecamatan Pameungpeuk. Pantai ini memiliki panjang pantai lebih dari 2 km dan lebar tepi pantai kurang dari 50 m dengan material pesisir pantai berupa hamparan pasir halus yang berwarna putih bersih. Kualitas lingkungan dan kebersihan yang berada di sekitar pantai Sayang Heluang ini sangatlah baik, hal tersebut dapat dilihat dari kondisi pesisir pantai yang terlihat bersih. Pantai Sayang Heulang ini berlokasi di Desa Mancagahar, Kecamatan Pameungpeuk, Garut, Jawa Barat, Pantai Sayang Heulang menyajikan pemandangan laut pantai yang menawan. Air yang sangat jernih dari pantai yang satu ini dapat membuat para pengunjung pantai tidak sabar lagi untuk segera menginjakkan kaki mereka di pantai ini. Tidak hanya itu deburan ombak yang ada di pantai ini sangat bersahabat sehingga membuat pengunjung dapat berjalan kaki hingga menuju ke laut. Tentu sangat menyenagkan bukan jika dapat berjalan kelaut dan menikmati jernihnya air laut Pantai Sayang Heluang ini dengan berjalan kaki karena para pengunjung dapat menikmati sensasi yang nyaman dan menyenagkan ketika kaki mereka bersentuhan dengan karang dan rumput laut yang terdapat di dalam pantai Sayang Heluang ini.
Tidak hanya itu saja, pemandangan yang disajikan oleh Pantai Sayang Heluang ini pun sangat indah . pengunjung juga dapat melihat pemandangan kapal-kapal nelayan yang melintas di perairan laut pantai Sayang heluang ini. Para pengunjung yang berwisata kepantai ini juga dapat melihat penduduk sekitar yang menjadikan pantai ini sebagai area untuk memancing. Pengunjung dapat berinteraksi langsung dan merasakan hangatnya sapaan dari penduduk yang ada di sekitar pantai Sayang Heluang ini. Pemandangan lain yang tidak boleh dilewatkan ketika mengunjungi pantai yang satu ini adalah ketika menjelang senja, panorama menakjubkan dari sunset atau matahari tenggelam di pantai ini sangatalah indah. Pergerakan alami sang mentari saat perlahan-lahan terbenam menjadi salah satu momen terindah yang disajikan oleh Pantai Sayang Heulang ini.
Untuk itu bagi anda yang ingin berlibur dan berkunjung ke pantai bersama keluarga untuk menghabiskan waktu liburan anda, Pantai Sayang Heluang dapat menjadi alternatif tempat wisata pilihan anda bersama keluarga untuk menikmati pemandangan alam serta panorama pantai yang begitu menajubkan. Tidak hanya itu, moment indah bersama keluarga sangat tepat jika diabadikan di pantai yang satu ini. Anda dapat menikmati sensasi nyaman dan menyenagkan saat dapat berjalan ke laut dan menginjakkan kaki anda bersama keluarga dihamparan pasir putih dan air laut diiringi dengan deburan ombak yang lembut, di jamin anda akan merasa relax dan nyaman ketika berada di Pantai Sayang Heluang ini.


pantai santolo- garut

PANTAI SANTOLO PAMENGPEK
Kabupaten Garut tidak hanya terkenal dengan tempat wisata pemandian air panas atau cipanas saja. Tetapi terkenal juga dengan pantainya yang ada di Kabupaten Garut sebelah selatan. Garut Selatan ini terkenal dengan hamparan pantai-pantai eksotis yang masih perawan alias belum banyak dikunjungi oleh wisatawan luar.
Ini karena sulit untuk dijangkau, Pantai-pantai itu masih tetap terjaga keasriannya. Setidaknya ada tujuh Wisata Pantai Garut Selatan, diantaranya yang sudah dikenal oleh masyarakat luas umumnya wisatawan yaitu pantai Rancabuaya, Santolo dan Sayangheulang serta Pantai Karang Paranje.
Jika melihat peta Kabupaten Garut, pantai-pantai itu membentang sangat panjang, sehingga dapat menikmati keindahannya, wisatawan setidaknya memerlukan waktu seharian untuk bisa menikmati beberapa pantai yang ada di Kabupaten Garut sebelah selatan ini.
Pantai Kuta di Bali memang sudah mendunia, turis pun selalu memadati kawasan tersebut. Tapi Garut, Jawa Barat juga punya pantai yang tak kalah indahnya, namanya Pantai Santolo. Lihatlah garis pantainya, mirip Pantai Kuta saat sepi.
Pantai Santolo berada di sebelah selatan Kota Garut, Jawa Barat. Dari kota yang terkenal dengan dombanya, Pantai Santolo bisa ditempuh selama 2 jam perjalanan.
Berpasir putih, bersih, dan landai, pantai ini sekilas mirip dengan Pantai Kuta di Bali. Ombak selatan Jawa yang terkenal ganas juga bisa Anda dapatkan di sini. Jadi, tak perlu jauh-jauh ke Bali kan untuk bisa berlibur ke pantai cantik seperti Kuta.
Nah akan lebih baik jika melakukan touring untuk menjelajahi indahnya pantai Selatan Garut. Ada beberapa rute jalan yang dapat dipergunakan untuk menuju pantai-pantai tersebut. Dapat melintasi Kota Garut, melelalui Cianjur, atau dari Bandung melalui Pangalengan.
Perjalanan dari Kota Garut banyak ditempuh oleh wisatawan yang berasal dari wilayah Tasik, bandung, jakarta dan kota lainnya. Untuk wisatawan dari Jakarta dapat memilih jalur Cianjur-Cidaun-Pantai Rancabuaya menuju pantai Santolo.
Jalur terdekat untuk wisatawan dari Bandung ialah melewati Rancabali- Naringgul -Cidaun - Rancabuaya - Santolo. Wisatawan dari Bandung bisa melalui Jalur alternatif yaitu melalui Pangalengan. Sepanjang perjalanan, wisatawan juga akan menikmati pemandangan pegunungan Garut nan hijau serta melintasi perkebunan teh. Pantai Rancabuaya lokasinya agak terpisah dari wisata pantai lain di Garut.
Dari Kota Bandung jaraknya sekitar 160 kilometer, atau sekitar 100 kilometer dari ibu kota Garut. Air lautnya nampak membiru dari atas bukit. Pesisir pantainya yang landai nampak memutih karena pasirnya yang putih dan lembut.
Sejumlah pohon kelapa dan katapang laut menjadi tempat peneduh bagi wisatawan yang menikmati keindahan pantai ini. Pantai Rancabuaya yang terletak di Desa Purbayani, Kecamatan Caringin ini cukup luas, sekitar 10 hektare.
Kawasan wisata ini sudah memiliki penunjang wisata seperti tempat makan, hingga penginapan / hotel kelas melati. Untuk menjangkau pantai ini selain menggunakan kendaraan pribadi, juga ada angkutan umum Garut-Rancabuaya yang hanya beroperasi pagi hari saja.
Atau menggunakan angkutan desa yang disebut "paranggong". Setelah menikmati keindahan pantai dan ombak yang bersahabat di Rancabuaya, perjalanan touring bisa dilanjutkan menuju ke Pantai Santolo. Santolo merupakan pantai yang cukup populer. Dari Rancabuaya perjalanan ditempuh sekitar 1,5 hingga 2 jam.
Pantai Santolo jauh lebih ramai daripada Rancabuaya, karena selain sebagai lokasi wisata, di pantai ini juga menjadi dermaga bagi nelayan tradisional. Ikan-ikan segar hasil tangkapan nelayan setiap pagi dilelang di sini. Karena menjadi pelabuhan nelayan, maka di Santolo menjamur tempat makan seafood dengan harga murah meriah. Menikmati panorama pantai dan biota laut,merupakan aktivitas wisata yang dapat dilakukan di sepanjang Pantai Santolo.
Jembatan Tua di Pulau Santolo
Sudah pernah ke Pantai Santolo? Pantai yang populer terdapat di Kabupaten Garut? Terletak di Kecamatan Cikelet, sebelah selatan pusat kota Garut, jarak tempuh dalam waktu 3,5 jam perjalanan atau sekitar 88 km dari Garut. Perjalanan ke Pantai Santolo, Garut bisa ditempuh kurang lebih 150 km dari Kota Bandung.
Perjalanan bisa ditempuh menggunakan kendaraan umum dengan menaiki mobil Elf jurusan Garut-Pameungpeuk seharga Rp. 20.000,- dan turun di Pasar Pameungpeuk. Lalu dilanjutkan dengan naik Pick Up menuju Pantai Shayangheula, yang tarifnya sekitar Rp. 5.000. Dari pantai, perjalanan dilanjutkan menggunakan perahu dengan tarif sekitar Rp. 5.000 untuk sampai ke Pantai Santolo.
Perjalanan menuju Pantai Santolo harus dilalui dengan ekstra hati-hati. Karena, perjalanannya berkelok-kelok, sempit, curam, serta melewati hutan, kebun teh, dan jurang.
Ada dua alternatif nih sebagai contoh, untuk menuju Pantai Santolo:
Rute Normal lewat Garut Kota – Cikajang – Cikelet dan Pameungpeuk, bisa ditempuh dengan menggunakan Kendaran umum dari terminal Cicaheul (pakai Bis) atau terminal Leuwipanjang dengan Kendaraan ELF (minibus), membayar Rp. 35.000,- dan 4 – 5 jam perjalanan teman-teman sudah sampai di Pameungpeuk (Pantai Santolo), sedangkan untuk menggunakan kendaraan Pribadi (Mobil) akan menghabiskan BBM (Bensin) sekitar Rp. 75.000,- sampai Rp 100.000,- saja, sedangkan pakai Motor (BBM Pertamax hanya habis Rp. 25.000,- sampai 30.000,- saja).
Menggunakan Rute Ciwidey – Cisewu – Bungbulang – Pameungpeuk jarak tempuh lumayan jauh dan belum ada kendaraan umum, tapi pemadangan disekitar lebih bagus, diperkirakan jarak tempuh kalau lewat rute ini sekitar 200 – 250 Km dan 7 Jam perjalanan.
Ada Apa Saja Di Pantai Santolo?
Pantai ini cukup dikenal di Garut dan merupakan daerah tujuan wisata. Kawasan Pantai Santolo merupakan berkumpulnya nelayan tradisional yang akan dikembangkan menjadi daerah tujuan wisata yang indah. Juga merupakan daerah untuk kegiatan nelayan sebagai dermaga kapal ikan atau perahu yang ada di Pameungpeuk.
Pantai Santolo merupakan pantai yang masih relatif tidak terlalu ramai, kumpulan batu-batu besar, dan laut biru menjadi pemandangan yang indah. Menikmati panorama pantai dan biota laut,merupakan aktivitas wisata yang dapat dilakukan. Tersedia juga sewaan perahu yang melayani wisatawan untuk menikmati deburan pantai ombak selatan yang cukup menantang.
Selain itu kita bisa menikmati hidangan makanan laut yang segar dengan sajian yang sederhana. Fasilitas yang dibutuhkan wisatawan cukup tersedia seperti losmen, kios-kios cinderamata dengan harga terjangkau. Bagi teman-teman yang ingin bermalam, di sekitar pantai tersedia banyak penginapan untuk bermalam. Harga sewanya pun terjangkau, sekitar Rp. 100.000,- hingga Rp. 200.000,- per hari.



pantai karang bolong-banten

Pantai Karangbolong merupakan pantai landa berpasir yang cukup luas, yang dibatasi oleh perbukitan yang disusun oleh batuan sedimen klastik asal-gunungapi. Pasir berwarna kelabu yang berukuran halus-kasar bersumber dari batuan tersebut. Sapuan ombak besar yang membentur dinding pebukitan menghasilkan energi yang cukup untuk mengikis, mengangkut dan mengendapkan kembali butiran batuan. Derajat pelapukan yang tinggi di kawasan ini mempercepat proses abrasi tersebut. Setempat, singkapan breksi lahar yang berada di pinggir pantai mengalami pengikisan, menghasilkan bentukan abrasi yang unik. Pantai Karangbolong mempunyai potensi membentuk arus balik yang kuat, sehingga merupakan kawasan yang berbahaya untuk berenang. Kegiatan lain yang dapat dilakukan wisatawan adalah memancing, di mana beberapa jenis ikan karang cukup melimpah di pantai ini.

Di kawasan pantai ini juga terdapat Gua Karangbolong, yang terletak di sisi timur. Sebuah lorong yang cukup panjang terbentuk pada lapisan breksi lahar yang terkekarkan. Gua Karangbolong berukuran panjang 30 m, lebar 10 m dan tinggi sekitar 5 m. Breksi yang dikenal sebagai Formasi Gabon ini berumur Oligo-Miosen atau antara 30-15 juta tahun lalu, tersingkap bersama-sama dengan sisipan batu pasir dan batu lempung.

Pembentukan Gua Karangbolong dipengaruhi oleh peruntuhan yang terjadi di sepanjang batas bidang antara breksi dengan batu pasri atau batu lempung. Lubang peruntuhan akan semakin besar karena lapisan batuan yang menggantung di atap lubang selalu runtuh akibat beratnya. Proses itu juga dipicu oleh kekar-kekar yang ada, yang kehadirannya memperlemah daya ikat antar komponen batuan. Proses pembentukan gua teramati baik di ujung timur dan selatan Goa Karangbolong, di mana pada skala kecil terjadi peruntuhan batuan di sepanjang batas lapisan yang berbeda. Karena bukan gua batu gamping, maka di dalam Goa Karangbolong tidak dijumpai ornamen. 


Hasil gambar untuk pantai karang bolongHasil gambar untuk pantai karang bolongHasil gambar untuk pantai karang bolong


pantai batu karas-ciamis

Pantai Batu Karas
Pantai Batu Karas
Objek wisata yang satu ini merupakan perpaduan nuansa alam antara objek wisata Pangandaran dan Batu Hiu dengan suasana alam yang tenang, gelombang laut yang bersahabat dengan pantainya yang landai membuat pengunjung kerasan tinggal di kawasan ini. Terletak di Desa Batukaras, Kecamatan Cijulang dengan jarak ± 34 km dari Pangandaran. 

Pantainya yang landai dengan air laut tenang nan biru menanti Anda untuk segera berenang menikmati airnya yang segar. Anda bisa nikmati suasana tenang dengan angin sepoi-sepoi menikmati hidangan di rumah makan yang tersedia. Pandangan lepas ke ujung cakrawala memberi Anda ketenangan dan kenangan berlibur yang menyenangkan. 

Kegiatan wisata yang dapat dilakukan selain berenang antara lain: berperahu di bengawan, berkemah dan berselancar. Jika liburan Anda bersama keluarga, akomodasi telah tersedia untuk Anda, ada pondok wisata yang dilengkapi dengan arena bermain dan rumah ibadah. Pondok wisata ini dikelola langsung oleh Diparda Kabupaten Ciamis. Fasilitas lainnya yang tersedia antara lain: Hotel, Camping Ground, Kios Cinderamata, sewaan papan selancar dan ban renang.

TIKET MASUK OBJEK WISATA BATU KARAS
    a. Pejalan Kaki 1(satu) Orang Rp. 1.500,-
    b. Sepeda Motor Rp. 3.900,-
    c. Kendaraan Jenis Jeep/Sedan Rp. 9.200,-
    d. Kendaraan Jenis Carry Rp. 17.200,-
    e. Kendaraan Penumpang Besar Rp. 22.200,-
    f. BUS Kecil Rp. 32.700,-
    g. BUS Sedang Rp. 49.500,-
    h. BUS Besar Rp. 80.500,-

pantai watu karung-pacitan

Pantai Watu Karung adalah nirwana. Pesona keindahan pantainya sangat luar biasa dengan pulau-pulau karang, air laut biru kehijauan, pantai bersih dengan pasir putih yang lembut, serta 2 surf spots yang menawarkan barrel serta ombak kelas dunia.
Perjalanan menuju Pantai Watu Karung (WK) tidaklah mudah. Tersembunyi di salah satu titik sepanjang garis pantai selatan Pacitan (Jawa Timur, Indonesia), Pantai Watu Karung bisa dicapai dengan sepeda motor ataupun mobil sewaan melalui jalan berkelok naik turun perbukitan. Satu jam perjalanan terasa tidak ada hentinya, membuat YogYES bertanya-tanya berapa lama lagi kami akan sampai disana. Bahkan setibanya di desa bernama Watu Karung, tetap tidak ada tanda-tanda keberadaan pantai. Dan tiba-tiba muncullah sebuah pelabuhan dengan puluhan perahu kecil di depan kami. Tempat ini juga menjadi tempat pelelangan ikan para nelayan sekitar. Namun perjalanan belum berakhir karena surf spots berada di tempat yang berbeda.
Melewati jalan sempit dengan rumah-rumah penduduk di kanan kirinya, mendadak sepeda motor kami terhenti karena tanah tiba-tiba berganti dengan pasir. Di depan sana sebuah pantai cantik dengan ombak berwarna biru kehijauan membentang. Hamparan pasir putihnya terasa sangat lembut. Pulau-pulau karang menghiasi lepas pantainya. Sinar matahari yang bersinar cerah dan langit biru membuat semuanya semakin sempurna. Pantai Watu Karung adalah nirwana.
Di balik keindahannya, Pantai Watu Karung ternyata memiliki ombak yang luar biasa. Dengan tipe reef break dan dasar laut berupa batu karang, pada saat-saat tertentu Pantai Watu Karung bisa menghasilkan barrel yang akan membuatsurfer serasa berada di surga. Baik surfer dengan goofy style maupun naturalbisa berselancar di sini karena Pantai Watu Karung memiliki ombak kanan dan kiri. Tempat ini juga belum terlalu ramai, sehingga surfer bisa mengejar ombak dengan leluasa. Angin offshore biasanya datang pada bulan April - Oktober, menjadikan bulan-bulan ini adalah saat-saat terbaik untuk bercengkerama dengan barrel Watu Karung. Tahun 2009 lalu, peselancar top Indonesia Rizal Tanjung mengajak Bruce Irons, juara Rip Curl Pro Search 2008 untuk menjajal dan membuktikan betapa ombak Pantai Watu Karung adalah ombak kelas dunia.

Surf Spot Details

Wave Quality Rating: 8
Type of Wave: reef break
Direction of Wave: left & right
Bottom: reef
Difficulty: intermediate, advance
Crowd Level: empty
Hazards: karang, bulu babi, ubur-ubur (kadang-kadang)
General Description:
Waktu terbaik untuk berselancar di Pantai Katu karung adalah dari bulan April hingga Oktober. Belum ada warung, restoran, hotel, maupun tempat persewaansurf board di sini, jadi para peselancar harus menyiapkan dan membawa perlengkapannya sendiri.

pantai klayar-pacitan



Klayar adalah pantai eksotik dengan hamparan pasir putih, batu karang mirip Sphinx, karang bolong, seruling laut dan air mancur alami hingga setinggi 10 meter yang menjadikannya pantai dengan pesona alam yang tiada duanya.
Meskipun belum terkenal, Pantai Klayar adalah sebuah pantai yang sangat indah dan eksotik. Se-eksotik apa sih? Well, walau enggan mengakuinya, menurut YogYES Pantai Klayar ini lebih eksotis daripada Parangtritis, pantai paling terkenal di Jogja.
Klayar terletak kurang lebih 45 km sebelah barat Pacitan dan dapat dicapai dengan sepeda motor ataupun mobil. Perjalanan menuju ke sana adalah sebuah tantangan tersendiri yang akan memacu adrenalin karena jalan yang sempit dan rusak di beberapa bagian, kelokan tajam serta rute naik turun perbukitan. Ada beberapa ruas dengan tanjakan dan turunan cukup ekstrim. Namun demikian, keindahan pemandangan bukit dan lembah hijau akan menemani sepanjang perjalanan.
Pantai ini masih sangat sepi. Jika datang bukan pada hari libur, Anda hanya akan menemukan beberapa nelayan yang sedang memancing. Hamparan pasir putih membentang dengan ombak sejernih kristal memecah di bibir pantai, diapit bukit karang di kanan dan kirinya. Anda bisa naik ke bukit karang di sebelah kanan dan menikmati pemandangan landscape Klayar yang indah dari sebuah gardu pandang.
Puas menikmati Klayar dari atas, berjalan-jalan menyusuri pasirnya yang putih menjadi pilihan yang paling pas. Berjalan ke arah timur, Anda akan bertemu dengan sebuah sungai kecil yang mengalir membelah pantai untuk kemudian menyatu dengan air laut. Menyeberangi sungai ini menjadi sensasi tersendiri yang mengasyikkan. Di beberapa titik kedalamannya mencapai paha orang dewasa. Tidak jauh dari muara ini, sungai lain yang lebih kecil namun tidak kalah cantik mengalir tenang membentuk muara yang kedua. Dasarnya berpasir hitam dengan garis-garis pasir putih yang terbawa dari pantai.

Seruling Laut, Batu Karang Sphinx, dan Karang Bolong

Di ujung timur Anda akan disapa oleh sebuah laguna yang jelita. Diapit 2 gugusan batu karang, laguna ini terlihat indah dengan gulungan ombak jernih yang menghantam dinding karang dan kemudian memecah dan berputar di hamparan pasir putih. Laguna kecil ini memang mempesona dan membuat betah berlama-lama duduk santai memandangnya. Ombak berkali-kali menghempas batu karang dengan kuatnya dan menimbulkan efek air terjun di dindingnya dengan buih-buih putih yang cantik.
Batu-batu karang menjulang tinggi di sebelah timur laguna. Salah satunya kalau diperhatikan mirip dengan bentuk Sphinx. YogYES sempat memotretnya dan menunjukkannya kepada seorang teman yang berasal dari Mesir. Dia pun mengakui kemiripan ini. Menjelajahi area karang di belakangnya, terlihat beberapa lubang kecil berisi air yang nampaknya menjadi rumah bagi kepiting-kepiting kecil. Nun jauh di sebelah kanan, nampak bukit karang dengan terowongan alami di bawahnya.
Jangan kaget ketika di belakang Anda tiba-tiba sebuah air mancur menyembur ke atas. Lagi-lagi sebuah fenomena alam luar biasa. Ada sebuah celah di batu karang ini. Ketika ombak datang dengan cukup deras, sebagian airnya masuk ke bawah batu dan menyembur ke atas seolah sebuah air mancur raksasa yang bisa mencapai ketinggian hingga 10 meter. Air mancur ini juga disertai dengan suara mirip siulan sehingga sering disebut sebagai seruling laut.
Ingin berlama-lama menikmati keeksotisan Klayar? Anda bisa mencoba spot favorit YogYES. Naik ke pinggang batu karang sphinx yang cukup lebar dan duduk di sana sambil menikmati gulungan ombak laguna dengan efek air terjunnya di sebelah kanan, air mancur alami di sebelah kiri, karang bolong nun jauh di sana, dan bentangan laut sejauh mata memandang. Rebahkan tubuh dan tutuplah mata. Dengarkan laut bernyanyi untuk Anda dengan deburan ombaknya, dan Anda pasti langsung jatuh cinta.